What Are You Looking For?

Faktanya, Olahraga Tingkatkan Suasana Hati

Faktanya, Olahraga Tingkatkan Suasana Hati
Gaya Hidup 06 Februari 2024 685 Views

Olahraga ternyata tidak hanya baik untuk kesehatan tubuh, namun juga bagi jiwa. beberapa penelitian menyebutkan olahraga dapat memperbaiki suasana hati (mood). Suasana hati sendiri dapat mempengaruhi perilaku kita. Jika suasana hati buruk alias badmood, maka semua yang kita rencanankan akan bubar, semua dianggap salah. Demikian juga jika suasana hati sedang bagus. Semua pekerjaan dapat diselesaikan dengan baik pula. Dengan demikian, olahraga dapat meredakan gejala penyakit mental. 

Mengurangi Kecemasan
Setelah berolahraga, otot pun akan melakukan relaksasi secara alami, terutama pada bagian leher dan bahu. Apabila kamu sedang banyak pikiran dan stres, kedua titik tersebut akan mengalami ketegangan. Nah, dengan berolahraga, kedua titik tersebut akan terasa lebih rileks sehingga suasana hatimu pun membaik.

Membuat Tidur Semakin Nyenyak
Olahraga yang dilakukan rutin selama 150 menit dalam satu minggu diyakini akan meningkatkan kualitas tidur malam hingga 65 persen. Ini akibat dari telah hilangnya pikiran yang mengganggu, sehingga tidurmu akan semakin nyenyak dan berkualitas. 

Meningkatkan Fokus
Manfaat olahraga rutin juga ternyata mampu meningkatkan keterampilan memori dan konsentrasi. Peningkatan hormon dopamin, norepinefrin, dan serotonin yang akan meningkatkan fokus seseorang, terutama saat sedang bekerja. Dengan fokus yang terjaga selama bekerja ini, maka bukan tidak mungkin semua pekerjaanmu pasti dapat terselesaikan dengan baik dan kecemasanmu akibat hal ini pun berkurang.

Meningkatkan Kadar Oksigen Ke Otak
Salah satu penyebab emosi menjadi tidak stabil ialah karena kamu sulit memproses suatu masalah secara mendalam. Hal ini ternyata berkaitan dengan kinerja otak yang kurang maksimal akibat kurangnya pasokan oksigen dalam tubuh. Nah, dengan rajin berolahraga, maka kinerja paru-paru akan meningkat dan pasokan oksigen pun pasti akan terpenuhi dengan baik untuk diedarkan ke seluruh bagian tubuh, salah satunya otak. 

Apa kaitan antara olahraga dan suasana hati?
Ketika berolahraga, tubuh akan melepas hormon endorfin. Hormon ini diproduksi oleh kelenjar pituitari serta sistem saraf pusat yang berfungsi untuk mengurangi persepsi rasa sakit dan memicu perasaan positif. Aktifnya endorfin diketahui memiliki efek yang sama seperti morfin. Jadi, euforia yang muncul seteleh berolahraga akan membuat seseorang merasa berenergi, bersemangat, dan lebih bahagia.

Selain itu, olahraga juga dapat melepaskan hormon serotonin. Sama seperti endorfin, hormon serotonin juga berperan dalam mengelola suasana hati.  Jadi, aktifnya kedua hormon ini setelah olahraga bisa meningkatkan suasana hati, serta meredakan rasa cemas dan stres. Rutin berolahraga bahkan disebut sebagai terapi alami bagi orang yang memiliki masalah mental, seperti gangguan kecemasan, PTSD, dan depresi. Ini dibuktikan oleh beragam penelitian yang menyatakan rutin berolahraga selama 30 menit dalam sehari bisa memperbaiki mood penderita depresi.

Hasil penelitian 
Dalam penelitian lain juga dikatakan bahwa olahraga yang dilakukan rutin selama 16 minggu memiliki efek yang sama dengan menggunakan obat antidepresan dalam meringankan gejala depresi ringan hingga sedang.

Nah, buat Anda yang sedang galau, stres, atau sedang berusaha mengontrol gejala gangguan mental yang dialami, mulai saat ini rutin berolahraga, ya. Selain membuat fisik sehat, aktivitas ini juga bisa sebagai mood booster. Anda bebas melakukan olahraga apa pun yang disukai, entah itu jogging, berlari, berenang, bersepeda, yoga, latihan kekuatan, atau tai chi. Yang penting adalah lakukan secara rutin, ya. Anda bisa mulai dari 10–15 menit setiap hari dengan olahraga intensitas ringan.  Kemudian, tingkatkan waktu dan intensitas olahraga ketika kamu merasa siap untuk menjalani tantangan baru. Olahraga bagi kesehatan dianjurkan selama 150 menit setiap minggu atau sama dengan 30 menit selama 5 hari. Nggak hanya berolahraga, Anda juga dianjurkan untuk selalu konsumsi makanan bergizi dan asupan nutrisi/suplemen terbaik. Dengan begitu, kesehatan fisik dan mentalmu jadi lebih terjaga.


Be Everlasting with Glutera

Unleash The Beauty Within

Brighten Up Your life